Sumber foto: instagram ruben_onsu
Ruben Onsu merupakan seorang artis, pembawa acara, komedian hingga pembisnis sukses. Bernama lengkap Ruben Samuel Onsu ini lahir di Jakarta, 15 Agustus 1983. Sebelum terkenal menjadi seorang pembawa acara, Ruben mengawali kariernya di dunia entertainment sebagai aktor yang bermain di program serial komedi tradisional betawi bernama Lenong Bocah.
Saat awal merintis karirnya, ia banyak melewati proses yang panjang. Dulu ia pernah menjadi petugas kebersihan di sebuah tempat parkir yang memiliki pendapatan minim sebesar Rp. 350.000 perbulan, dan pendapatan tersebut merupakan pendapatan bersih. Saat awal menjadi artis pun, Ruben mendapatkan peran utama dalam sinetron dan setiap minggunya hanya mendapatkan bayaran sebesar Rp. 5.000 sedangkan jarak lokasi shooting dengan tempat tinggalnya cukup jauh.
Acara komedi yang pernah dimainkan Ruben ialah, Lenong Bocah, Pesbukers, Yuk Kita Smile, Lenong Rempong, Tawa Sutra dan beberapa acara komedi lainnya. Film yang pernah dimainkannya ialah, Tina Toon dan Lenong Bocah, Ummi Aminah dan beberapa film lain.
Tak hanya di dunia bermain peran, Ruben Onsu pun pernah merambah ke dunia tarik suara. Ia sempat merilis single berjudul Hip-hip Hura pada tahun 2012, dan sempat mengeluarkan lagu ‘Cuma Kamu’, ‘Gatel’, ‘Hip-Hip Hura’, ‘Kok Jadi Gini’ dan ‘Mahal’.
Ruben ialah salah satu artis multitalenta. Pernah menjadi aktor, komedian, penyanyi dan presenter. Ruben pun sudah sering membawakan beberapa program acara televisi seperti brownis, rumpi, insert, ceriwis, happy family dan beberapa acara lainnya.
Memiliki karir yang sangat gemilang di dunia hiburan, Ruben kemudian merambah ke dunia bisnis. Saat ini ia sudah memiliki bisnis usaha mulai dari bisnis makanan, minuman hingga pakaian. Salah satu usaha yang pasti sudah diketahui dan menjadi favorit banyak orang ialah Geprek Bensu.
Geprek Bensu merupakan sebuah usaha makanan yang menjual ayam geprek dengan taburan berbagai macam sambal. Variatif menu menarik, rasa makanannya enak serta harganya yang sangat terjangkau ini pula membuat banyak orang menjadi langganannya.
Awal mendirikan Geprek Bensu, Ruben mengawalinya dari usaha ternak telur ayam. Membeli telur dari sejumlah peternak ayam lalu menyuplai ke hotel-hotel yang beroperasi di pulau Jawa serta Bali. Pada usaha telur ayam ini pun terbilang cukup berhasil.
Saat menjual ayam, Ruben mendapat kendala yaitu sejumlah peternak yang menyuplai telur memintanya untuk tidak hanya membeli telur melainkan juga membeli daging ayam. Dari situ kemudian Ruben mulai berfikir bagaimana cara mengolah ayam dengan tujuan untuk membantu peternak langganannya.
Hasil pemikirannya untuk membeli daging ayam tersebut kemudian membuatnya membuka bisnis kuliner ayam geprek dengan nama Geprek Bensu. Pada awal berjualan Geprek Bensu, ia hanya menggunakan gerobak, pada 2018 Ruben mengubah konsep dengan menjual di sebuah ruko dan pada tahunn 2019 ia menggunakan dua ruko. Hingga saat ini di setiap gerai Geprek Bensu sudah dikembangkan sebagai makanan restoran dengan dapur yang serba stainless.
Seiring berjalannya waktu, bisnis kuliner ini pun semakin berkembang pesat, bahkan hingga mampu membuka ratusan cabang di seluruh daerah Indonesia. Tak hanya lingkup Indonesia, ternyata bisnis Geprek Bensu ini sudah terdapat outletnya di Hongkong dan Malaysia. Untuk Geprek Bensu di Hongkong berada di St. Causeway Bay, Hong Kong dan Outlet Malaysia Geprek Bensu terdapat di Bukit Bintang St, Bukit Bintang
Usaha lain yang dimiliki Ruben Onsu ialah, Bensunda. Bensunda merupakan sebuah restoran yang menyediakan makanan khas sunda dengan konsep all you can eat. Harga untuk all you can eat pun hanya Rp. 30.000 saja. Ada banyak menu khas sunda yang ditawarkan seperti sayur asem, tumis oncom, leunca, tempe penyet dan beragam menu lainnya. Bensunda ini berlokasi di Gandaria, Jakarta Selatan.
Selain memiliki bisnis kuliner Geprek Bensu dan Bensunda, Ruben Onsu pun masih memiliki bisnis Bensu bakso, Bensu Frozen, Bensu Drink dan Big Ben. Pada Bensu Bakso, Ruben menjual bakso dengan varian seperti bakso telur asin, bakso tahu, bakso tetelan, bakso pentol dan menu lainnya. Bensu Bakso kini sudah memiliki beberapa gerai di Indonesia, diantaranya Bogor, Bekasi, Surabaya dan Jakarta. Untuk harganya sangat variatif mulai dari Rp. 15.000 saja.
Inovasi lain di bidang kuliner yang dihadirkan Ruben Onsu ialah Bensu Frozen dan Bensu Drink. Bensu Frozen menjual makanan siap santap atau hanya tinggal digoreng saja. Terdapat beberapa varian yaitu bensu otak-otak, bensu sosis, bensu chicken nugget dan berbagai frozen food lainnya.
Bensu Drink menjual beragam minuman dengan varian rasa apel, leci, mangga dan jambu. Setiap kemasan Bensu Drink ini sangat unik karena terdapat gambar Ruben Onsu dengan berbagai aktivitas dan gaya.
Selain dari usaha kuliner makanan maupun minuman, Ruben onsu memiliki kedai kopi yang bernama Big Ben. Lokasinya terdapat di Lebak Bulus, Jakarta. Di kedai kopi ini terdapat beragam varian menu yaitu Bigben cold, Bigben choco gold, Bigben original cold, Bigben matcha gold dan beragam menu kopi lainnya.
Memiliki banyak usaha yang terbilang sangat sukses, suami dari Sarwendah ini pula berkeinginan agar kariernya di bidang bisnis bisa sesukses seperti kariernya di dunia entertainment. Selama menjalani beberapa usaha di bidang kuliner tersebut, tantangan terus menghampirinya. Namun Ruben optimis untuk terus bisa mendapatkan kesuksesannya di dunia bisnis. Ia juga berencana untuk meluaskan target pasar usaha kulinernya tersebut di beberapa negara ASEAN, tidak hanya di Malaysia dan Hongkong saja. (MSA)
Komentar
Posting Komentar